LANTIK 51 PENGURUS PKK KABUPATEN SRAGEN, BUPATI YUNI : LEBIH SOLID DAN INOVATIF

SRAGEN – Bupati Sragen, dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati melantik sekaligus mengambil sumpah 51 pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Sragen masa bakti tahun 2021-2026 digelar di Pendopo Sumonegaran Rumah Dinas Bupati Sragen, Selasa (1/3/2022).

Pelantikan disaksikan oleh Ketua TP PKK Kabupaten Sragen, Ny. Supami Suroto, Ketua Baznas Sragen, Mustaqim, jajaran Kepala OPD, dan perwakilan anggota TP PKK se Kabupaten Sragen.

Dalam sambutannya, Bupati Yuni menyampaikan selain sebagai pengakuan legalitas kepengurusan 5 tahun kedepan, Pelantikan pengurus TP-PKK Kabupaten Sragen ini,  juga sebagai merupakan momentum strategis yang diharapkan mampu memberikan spirit dan semangat baru bagi segenap jajaran TP-PKK masa bakti 2021-2026.

“Atas nama Tim Penggerak PKK Kabupaten Sragen, saya mengucapkan selamat kepada para pengurusan yang baru saja dilantik, semoga bisa mengemban amanah dan tanggungjawab dengan sebaik-baiknya. Untuk kelangsungan dan kemajuan TP-PKK di Kabupaten Sragen,” ucap Bupati.

Selaku Ketua Dewan Pembina TP-PKK Kabupaten Sragen, Bupati Yuni mengapresiasi kinerja TP-PKK Kabupaten Sragen yang terus bersinergi dengan pemerintah dalam menuntaskan tugas sesuai visi dan misi. Termasuk menjadi garda depan disiplin protokol kesehatan seperti membantu sosialisasi dan edukasi pada masyarakat, baik di Kabupaten sampai Desa.

“Selama menjabat menjadi Bupati dua periode TP-PKK Kabupaten Sragen sangat bagus. Alhamdulillah saya punya partner yang punya luar biasa dalam mengentaskan kemiskinan, memperdayakan perempuan, menurunkan angka stunting di Kabupaten Sragen termasuk berjibaku memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang protokol kesehatan (prokes) agar terhindar dari Covid-19,” terangnya.

Tidak hanya itu, Bupati Yuni berpesan kepada anggota yang baru dilantik bisa lebih solid dan inovatif dalam mewujudkan keluarga berkualitas dalam aspek moral, pendidikan, kesehatan, sosial budaya, ekonomi dan lingkungan hidup.

 

Penulis : Miyos_Diskominfo

Editor : Yuli_Diskominfo